Rabu, 09 Oktober 2013

IBU






Ibu kau yang melahirkanku
Kaulah yang merawatku hingga saat ini
Kau ajarkanku bicara
Kau ajarkanku bicara untuk dapat memanggil namamu MAMA
Kau ajarkanku berjalan
Kau ajarkanku berjalan mendekatimu untuk dapat memeluk erat dirimu
Kau ajarkan ku apa arti kasih sayang
Ibu kaulah matahariku
Peneran dalam hidupku
Tempat bersandarku dikala terluka
Tempat melepas semua keluh kesahku

pengalaman di bulan ramadhan

   Bulan suci ramadhan adalah bulan yang penuh berkah. Dimana di bulan ini seluruh umat islam menjalankan rukun iman yang ke - 4 yaitu Puasa. Dibulan ini umat islam di wajibkan untuk berpuasa menahan hawa nafsu selama satu bulan penuh.
   Dibulan ramadhan ini aku mendapatkan banyak pengalaman. Dari berbuka dengan keluarga,dengan teman sekolah dan guru-guru. Pertengahan bulan ramadhan aku mengikuti pesantren kilat di sekolah. Kegiatan tersebut di laksanakan pada hari rabu. Hari rabu pagi kami mengikuti pelajaran seperti biasa. Siang hari nya setelah sholat dzuhur ada kultum yang di ikuti oleh setiap kelas. Kebetulan pada hari itu aku kedatangan tamu bulanan sehingga aku tidak mengikuti acara itu. Setelah kultum, kami dikumpulkan di lantai tiga untuk mengikuti acara selanjutnya. Kami mengikuti kuliah dzuhur yang di pimpin oleh Ustadz dan Ustadzah. Sore hari pas sholat ashar temen-temen yang lain turun untuk melaksanakan sholat ashar. Sedangkan yang tidak sholat tetap di atas. Hal yang paling aku sukai saat kegiatan ini adalah buka bareng dan sahur bareng teman satu kelas. Saat buka pun banyak lelucon yang membuat kami tertawa bersama. Setelah sholat tarawih kami kembali ke lantai tiga. Banyak games yang kami ikutiyang membuat kami merasa senang. Ditengah-tengah kegembiraan kamiada satu kejadian yang membuat kami berteriak ketakutan, Akibat kejadian itu kami disuruh turun kekelas dan di suruh istirahat karena esok masih ada kegiatan. Aku tidak bisa beristirahat karena beberapa anak masih berisik mengganggu istirahat kami. Kurang lebih pukul tiga pagi kami dibangunkan untuk melaksanakan sholat tahajut. Setelah sholat tahajut dilanjutkan dengan sahur bersama dan setelah itu melaksanakan sholat subuh. Setelah sholat subuh kami mempersiakan diri untuk pulang kerumah.
Itulah salah satu pengalamanku di bulan ramadhan tahun ini. Semoga kita masih bisa bertemu di bulan ramadhan berikutnya .... AMIN